Pekanbaru,lintastiga.com – Wakil Bupati Solok, H. Candra, menghadiri acara Halalbihalal keluarga besar Sulit Air Sepakat (SAS) yang digelar di Masjid Gunung Merah Riau pada Minggu (04/05/ 2025). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi akbar warga perantauan asal Nagari Sulit Air, Kabupaten Solok, yang menetap di wilayah Riau dan sekitarnya.
Dalam sambutannya, H. Candra menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kekompakan dan semangat kebersamaan yang terus dijaga oleh warga SAS di perantauan. Ia menyebut, peran masyarakat perantauan sangat besar dalam mendukung pembangunan daerah, baik melalui kontribusi ekonomi, pemikiran, maupun jejaring sosial.
“Halalbihalal seperti ini bukan hanya mempererat tali silaturahmi, tetapi juga menjadi forum penting untuk menyatukan visi membangun kampung halaman. Kami di pemerintahan sangat terbantu dengan semangat dan kontribusi perantau,” ujarnya.
Acara yang berlangsung meriah tersebut diisi dengan tausyiah agama, ramah tamah, dan pertunjukan seni budaya Minangkabau. Ratusan anggota SAS tampak hadir pada kegiatan tersebut, menunjukkan solidaritas yang kuat antar sesama perantau.
Ketua SAS Wilayah Riau Aidil Fitcen dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Wakil Bupati Solok, yang dinilai sebagai bentuk kepedulian dan komitmen pemerintah daerah terhadap warganya di rantau.
Kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat hubungan emosional antara ranah dan rantau serta mendorong sinergi yang lebih baik dalam mendukung kemajuan Nagari Sulit Air dan Kabupaten Solok secara umum.
Sambutan dari Gubernur Riau yang diwakili Oleh Asisten III Elly Wardhani mengatakan, Pemerintah Provinsi Riau sangat mendukung acara ini dikarenakan sangat membantu dalam memperkuat tali silahturahmi.
Mudah-mudahan dengan diselenggarakannya kegiatan ini, juga bisa membawa kerja sama yang baik antaran pemerintah Provinsi Riau dengan Pemerintah Kabupaten Solok.
Tampak hadir juga dalam kegiatan ini Ketua IKMR Provinsi Riau Basrizal Koto, Ketua PKDP Abu Bakar Sidiq, dan tamu undangan lainnya.(Hendra)