Kampar, LintasTiga.com – Pimpinan DPRD Kabupaten Kampar periode 2024-2029 resmi dilantik dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Kampar, Senin (28/10/2024).
Pelantikan ini menandai dimulainya masa baru bagi Ahmad Taridi, S.H.I. dari Gerindra sebagai Ketua DPRD, didampingi oleh Iib Nursaleh, S.Kom., M.H. dari Golkar, sebagai Wakil Ketua DPRD.
Prosesi pengucapan sumpah jabatan dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Bangkinang, serta disaksikan jajaran Forkopimda dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Kampar.
Dalam pidato pertamanya, Ahmad Taridi menegaskan komitmennya untuk memperkuat dan membangun komunikasi yang baik antara legislatif dan eksekutif serta merepresentasikan suara rakyat.
“Kami akan berusaha untuk memperkuat hubungan antara legislatif dan eksekutif, serta menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh elemen masyarakat, kami menyadari, bahwa tugas kami bukan hanya untuk membuat undang-undang, tetapi juga untuk mendengarkan dan merepresentasikan suara rakyat”jelasnya.
Habiburrahman, M.Pd. sebagai Anggota DPRD Kampar dari Fraksi PPP yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Ahmad Taridi dari Gerindra dan Iib Nursaleh dari Golkar sebagai pimpinan DPRD yang baru.
Ia berharap lembaga ini bisa terkoordinir dan terkelola dengan baik oleh pimpinan yang baru sehingga lembaga DPRD Kampar kian bermarwah
“Tentu kami berharap telah di ambil sumpah pimpinan DPRD yang baru, tentu lembaga ini bisa terkoordinir dan terkelola dengan baik, sehingga Lembaga ini bermarwah baik di lingkungan Kedawanan dan lingkungan masyarakat kampar, adapun angenda – agenda kedewanan bisa selesai secepat mungkin, baik itu agenda pengawasan, penganggaran, termasuk mungkin perda – perda yang akan kami keluarkan pada masa jabatan yang kami emban saat ini” Ungkap Habiburrahman.
Dengan adanya kontestasi Pilkada Kampar, Habiburrahman berikan support kepada siapapun terpilih dan harapan solidaritas serta sinergitas antara legislatif dan eksekutif tetap terus terjaga.
“kami memberikan support kepada siapapun yang terpilih menjadi kepala daerah kabupaten Kampar yang intinya lembaga legislatif dan eksekutif harus solid dan sinergitas harus nampak di tengah – tengah masyarakat, jangan kita korbankan masyarakat demi kepentingan golongan dan partai kita masing – masing”tutupnya.