BUKITTINGGI – Minuman kekinian alpukat kocok float baru-baru ini memang lagi hits. Merupakan minuman varian baru di Muaro Food Court sebuah cafe tongkrongan miliknya H. Chairunnas di daerah Tarok Dipo kota Bukittinggi.
“Seiring dengan munculnya berbagai jenis minuman kekinian, kini minuman berbahan dasar alpukat ini mulai naik daun,” kata H. Chairunnas owner Mauro Food Court itu, Rabu (23/8/2023).
Alpukat Kocok Float ini patut disandingkan dengan beberapa jajaran minuman kekinian yang sedang marak beberapa tahun terakhir ini.
Minuman ini menjadi salah satu favorit masyarakat di kota Bukittinggi akhir-akhir ini. Bukan hanya karena rasanya yang enak dan segar namun juga kaya akan manfaat dan bergizi. Minuman ini pun sangat aman dikonsumsi untuk segala jenis umur mulai dari anak-anak sampai orang dewasa.
Kehadiran minuman alpukat kocok float ini ternyata sangat disambut baik oleh masyarakat Bukittinggi. Banyak yang mengidolakan minuman berbahan dasar alpukat ini.
Bagaimana tidak? Siapa yang sanggup menolak minuman manis nan dingin yang sangat menggoda satu ini. Minuman ini berbahan dasar alpukat yang dihaluskan kasar dengan ditambah air kelapa, gula, susu kental manis, es batu dengan tambahan berbagai topping seperti kelapa muda dan keju.
Perpaduan yang sangat menarik dan lezat yang tidak bisa dilewatkan begitu saja. Apalagi disaat musim-musim panas sekarang ini. Minuman ini sangat cocok dikonsumsi untuk melegakan dahaga.
Selain owner Mauro Food Court H. Chairunnas yang juga selaku ketua PMI Kota Bukittinggi itu menjelaskan, minuman kekinian ini patut dijadikan peluang usaha pasalnya menarik untuk dicoba karena banyaknya peminat akan minuman ini.
“Kini alpukat kocok banyak diinovasikan dengan menggabungkan bahan dasar durian, es kepal dan bahkan dipadukan dengan smothies mangga dan weap cream. Menarik sekali ya,” sebutnya saat tim media mencoba untuk mencicipinya.
Ia menjelaskan tentang bahan dasar berkualitas, mencari bahan baku berkualitas tinggi sangat mempengaruhi cita rasa karena apabila menggunakan bahan dasar yang rendah tentu rasa yang dihasilkan juga akan kurang enak.
“Pilihlah alpukat mentega agar rasa yang dihasilkan legit dan manis,” kata dia.
*Inovasi Rasa*
Memberikan inovasi pada minuman kekinian alpukat kocok float ini sangat penting. Dengan adanya berbagai varian rasa yang ditawarkan tentu akan semakin menggugah selera masyarakat untuk membelinya. Varian baru dengan menambahkan topping durian, atau milo bisa menjadikan pilihan yang unik.
“Tidak hanya itu saja, kami menambahkan campuran smothise mangga, pisang atau strawberry tentu menjadi perpaduan yang menarik,” ujarnya.
*Sajian Unik*
Sajian sangat mendukung dan dinilai menjadi salah satu penunjang keberhasilan suatu usaha. Nah untuk anda yang memulai usaha minuman kekinian alpukat kocok ini gunakan kemasan yang berbeda dari pelaku usaha lainnya. Kemasan yang unik dan menarik sangat berperan dan dapat membantu proses penjualan. (*)