Indeks

Pemko Dukung Sepenuhnya Koperasi Berbasis Syariah di Kelurahan Campago Ipuh

BUKITTINGGI, lintastiga.com — Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, hadir dalam pertemuan musrembang Koperasi berbasis syariah di kota Bukittinggi, kelurahan Campago Ipuah yang diadakan selama tiga hari di Hotel Dimen, Rabu (8/06/2022).

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan, didampingi Kepala Bidang Koperasi dan UMKM yang juga dihadiri oleh Camat Mandiangin Koto Selayan dan Lurah Campago Ipuh.

Kegiatan yang berlansung salama tiga hari mulai dari tanggal 6 sampai dengan 8 Juni 2022 yang dihadiri sebanyak 65 orang anggota Koperasi Produsen Wanita Cempaka Jangkak.

Wako menyampaikan, Ia berkomitmen akan mamajukan Koperasi berbasis syariah di kota Bukittinggi, yang disampaikan langsung oleh walikota melalui Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan, didampingi Kepala Bidang Koperasi dan UMKM dalam acara tersebut.

Pada acara tersebut di hadirkan Narasumber dari Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Barat dan UPTD Balai Pendidikan dan Latihan Koperasi Provinsi Sumatera Barat. (nia)

Exit mobile version