Indeks

Walikota Bukittinggi Apresiasi Pelaku Usaha Sanggar Karya Dari Garegeh

BUKITTINGGI, lintastiga.com — Yudha Yadhie Pengusaha Bonsai Dan Souvernir Ikut Jadi Perserta Workshop Inovasi dan Kewirausahaan, diselenggarakan di Balairung Rumah Dinas Walikota Bukittinggi, pukul 19.00 Wib, Selasa (05/07/22).

Seminar dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Waliko Bukittinggi H. Erman Safar, Kadis Pariwisata serta Direktorat instruktur ekonomi kreatif deputi bidang perkembangan destinasi dan infrastruktur serta 46 peserta dari berbagai daerah.

Menurut Erman Safar, kegiatan yang diselenggarakan hari ini adalah salahsatu kegiatan yang kita harapkan, karena jika Bukittinggi saja memproduksikan, maka jangkauan pemasaran tidak akan terlalu jauh

” Maka adanya kegiatan workshop Kreatif yang dilakukan Kementerian sangat membantu memperluas jaringan pemasaran baik impor maupun ekspor,

Apalagi seluruh produk yang dibuat di Bukittinggi dan semenjak dilonggarkan prosedur Covid oleh presiden Jokowi maka pertumbuhan pariwisata sudah mulai membaik.

Yudha Yadhie Pengusaha Bonsai dari Sanggar Karya  saat di wawancara hari ini, Rabu (06/07/22). Memamerkan berbagai pengerajin souvenir malam itu, seperti suvenir jam gadang, Kap lampu terbuat dari bahan limbah peralon serta berbagai Miniatur rumah adat minang Jan pajang kemaren.

Peserta asal Bukittinggi ini berharap dengan adanya seminar Workshop, semua pengusaha khusus nya di bidang Kriya, ingin usaha yang dirintis berjalan lancar dan lebih maju lagi, apalagi setelah pandemi Covid dalam kurun 3 tahun belakangan ini mengalami sepi pembeli.

“Sebelum pandemi kami berkelompok beranggotakan sekitar kurang lebih 10 orang, namun sekarang Yang aktif selama pandemi hanya 8 org yang bertahan,” tutur Yudha.

kami hanya terkendala dari pemasaran, walaupun Untuk wilayah lokal seperti pasar atas mencapai 90% tapi untuk di luar lokal masih diam di tempat. Ujarnya.

Sandiaga Salahuddin Uno Mentri pariwisata dan ekonomi kreatif ikut mengapresiasi sertiap pelaku usaha lokal agar berani tampil dan mengembangkan potensi produk produk lokal di program kabupaten kota kreatif ( kata kreatif Indonesia)

Sandiaga menambahkan, kementrian akan bekerjasama dengan pemerintah kota dan kabupaten akan mengkawalnya

“Tim kita akan bekerja full time dari direktorat insfratruktur ekonomi Kreatif. Semakin banyaknya kunjungan-kunjungan, produk kreatif ini semakin meningkat,” tutur Sandi.
(Nia)

Exit mobile version